Desain Interior yang menggunakan unsur seni. Sumber: arsitag.com
MOREART-MOREIT – Ngomong-ngomong soal seni, Morpips sudah pada tahu belum kalau seni berperan penting dalam dunia desain interior? Dalam desain interior, segala hal yang membuat rumah tampak lebih indah dapat dikategorikan sebagai karya seni. Yuk kita bahas 5 alasan penting dalam seni interior rumah.
Desain interior rumah bukan hanya sekedar tentang memilih warna cat yang sesuai atau memilih furniture yang pas. Di balik setiap penataan estetika, ada seni yang mendalam yang menciptakan ruang yang nyaman, fungsional, dan menarik secara visual. Inilah mengapa seni memainkan peran penting dalam desain interior rumah.
Tujuan dari desain interior digunakan untuk memperbaiki fungsi, menambah nilai estetika, serta meningkatkan aspek psikologis sebuah ruangan. Ditambah dengan nilai-nilai dalam desain interior yang selalu mengutamakan keindahan.
Seni memiliki peran yang sangat penting dalam desain interior karena dapat memberikan karakter dan nuansa yang unik pada ruangan. Beberapa hal penting dalam desain interior adalah sebagai berikut:
Titik fokus adalah elemen kunci dalam desain interior yang menarik perhatian dan memberikan karakteristik khusus pada ruang tersebut. Hal ini dapat dicapai dengan menempatkan elemen-elemen seperti karya seni, furnitur menonjol, atau bahkan pencahayaan yang dramatis.
Setiap ruangan membutuhkan titik fokus dan karya seni bisa menjadi pilihan yang terbaik. Sebagai titik fokus, karya seni yang ditempatkan di sebuah ruangan harus mampu menarik perhatian siapa saja yang mengunjungi ruangan tersebut.
Oleh karena itu, ukuran dan posisi dari karya seni yang akan dipilih harus dipertimbangkan dengan matang. Biasanya para desainer akan memilih karya seni yang cukup besar dan menempatkannya setinggi mata.
Estetika desain memainkan peran penting dalam menciptakan ruang yang memuaskan secara visual. Melalui pemilihan furnitur, tekstur, pola, dan aksesori dekoratif, desainer interior mengarahkan gaya dan mood ruangan.
Penggunaan karya seni dalam interior memang bisa menjadi finishing elemen yang penting untuk menyempurnakan tampilan suatu ruangan. Sebuah ruangan pastinya memiliki estetika desainnya sendiri dan karya seni bisa menjadi finishing element.
Menempatkan karya seni yang sesuai dengan desain keseluruhan akan membuat ruangan terlihat lebih menyatu dan hidup.
Palet warna yang dipilih dengan bijaksana dapat mengubah suasana dan karakter ruangan. Warna-warna yang dipilih tidak hanya memperkuat tema desain, tetapi juga mempengaruhi mood dan emosi yang dirasakan oleh penghuni ruangan.
Desainer interior mempertimbangkan unsur-unsur seperti pencahayaan alami dan ukuran ruangan ketika menentukan palet warna yang tepat, menciptakan keselarasan visual yang menyatu.
Carilah karya seni berupa lukisan ataupun hiasan dinding lainnya yang Morpips sukai. Dengan begitu, karya seni pilihan Morpips bisa menjadi acuan atau inspirasi untuk palet warna ruangan.
Berbagai karya seni yang ada di dalam rumah dapat dikatakan sebagai separuh dari diri penghuninya. Contohnya, ketika Morpips menaruh karya – karya seni pada sudut rumah. Dengan begitu, secara tidak langsung karya seni tersebut akan mencerminkan identitas dan kepribadian Anda.
Penggunaan aksesori pribadi, seperti foto keluarga, koleksi seni, atau barang antik yang dikumpulkan dari perjalanan, dapat memberikan sentuhan personal pada ruang. Ini membantu menciptakan ruang yang tidak hanya indah secara visual, tetapi juga penuh dengan kenangan dan makna emosional bagi penghuninya.
Nah jadi ketika kita melibatkan diri dalam dunia seni interior, kita tidak hanya menciptakan ruang yang indah secara visual, tetapi juga merangkul kreativitas dan ekspresi diri. Jangan lupa libatkan seni dalam interior rumah kalian ya Morpips.
Baca juga: Artikel Keajaiban Arsitektur di Gurun Pasir Sharjah