Adidas Rilis Sepatu Edisi Khusus ‘Sumatra’ Bertema Budaya Lokal

Malang, Moreartmoreit – Baru-baru ini, Adidas Kembali membuat gebrakan baru dengan merilis sepatu edisi khusus. Mengangkat Sumatra sebagai bagian dari koleksi Island Series yang mengangkat tema budaya Nusantara dengan seri terbarunya, yaitu SS25 Sumatra.
Peluncuran seri ini menjadi kelanjutan dari dua seri sebelumnya, Bali dan Java, yang telah mendapat sambutan positif dari masyarakat. Island Series merupakan koleksi spesial dari brand ini yang menghadirkan desain sepatu dengan inspirasi dari berbagai pulau eksotis di dunia.
Adidas ini menyatakan bahwa sepatu Sumatra terinspirasi dari keindahan dan kekayaan budaya Pulau Sumatra. Dengan menggunakan siluet ikonis Samba, sepatu ini tampil menonjol dalam balutan warna merah marun yang elegan. Merepresentasikan kekuatan, keberanian, dan kemegahan budaya Sumatra.
(Source : Adidas,co,id)
Ciri khas utama dari sepatu ini adalah tali cadangan bermotif Ulos, kain tenun tradisional yang berasal dari Sumatra Utara. Kain Ulos memiliki makna yang dalam dalam budaya Batak, antara lain sebagai simbol kasih sayang dan penghargaan dalam hubungan keluarga.
Memasukkan elemen lokal dalam desain sepatu, Adidas tidak hanya menghadirkan estetika yang kuat, tetapi juga memperkenalkan kekayaan budaya Indonesia kepada pasar global.
Selain itu, pada bagian lidah sepatu terdapat emboss khusus. Bertuliskan “Adidas Originals Sumatra” yang memperkuat identitas produk ini sebagai bagian dari koleksi istimewa.
Setiap pembelian sepatu juga dilengkapi dengan stiker dan kartu pos eksklusif bertema budaya Sumatra. Menambah nilai koleksi bagi para penggemar brand ini.
(Source: Adidas)
Sepatu edisi Sumatra ini sudah tersedia secara resmi mulai tanggal 1 April 2025 melalui situs resmi Adidas Indonesia dan mitra retail resmi Adidas di seluruh Indonesia.
Baca Jugal: Tren Desain Grafis di Tahun 2025
Produk ini diharapkan mampu memperkuat citra brand sebagai brand global yang menghargai dan mengangkat budaya lokal dalam desain-produknya.
Peluncuran seri ini sekaligus menjadi bentuk penghargaan brand terhadap warisan budaya Indonesia. Serta komitmen brand dalam menghadirkan produk yang menggabungkan gaya, nilai historis, dan kebanggaan lokal.